Senin, 26 Oktober 2009

Port TCP dan UDP

Dalam protokol jaringan TCP/IP, sebuah port adalah mekanisme yang mengizinkan sebuah komputer untuk mendukung beberapa sesi koneksi dengan komputer lainnya dan program di dalam jaringan. Port dapat mengidentifikasikan aplikasi dan layanan yang menggunakan koneksi di dalam jaringan TCP/IP. Sehingga, port juga mengidentifikasikan sebuah proses tertentu di mana sebuah server dapat memberikan sebuah layanan kepada klien atau bagaimana sebuah klien dapat mengakses sebuah layanan yang ada dalam server. Port dapat dikenali dengan angka 16-bit (dua byte) yang disebut dengan Port Number dan diklasifikasikan dengan jenis protokol transport apa yang digunakan, ke dalam Port TCP dan Port UDP. Karena memiliki angka 16-bit, maka total maksimum jumlah port untuk setiap protokol transport yang digunakan adalah 65536 buah.

Dilihat dari penomorannya, port UDP dan TCP dibagi menjadi tiga jenis, yakni sebagai berikut:
  • Well-known Port: yang pada awalnya berkisar antara 0 hingga 255 tapi kemudian diperlebar untuk mendukung antara 0 hingga 1023. Port number yang termasuk ke dalam well-known port, selalu merepresentasikan layanan jaringan yang sama, dan ditetapkan oleh Internet Assigned Number Authority (IANA). Beberapa di antara port-port yang berada di dalam range Well-known port masih belum ditetapkan dan direservasikan untuk digunakan oleh layanan yang bakal ada di masa depan. Well-known port didefinisikan dalam RFC 1060.
  • Registered Port: Port-port yang digunakan oleh vendor-vendor komputer atau jaringan yang berbeda untuk mendukung aplikasi dan sistem operasi yang mereka buat. Registered port juga diketahui dan didaftarkan oleh IANA tapi tidak dialokasikan secara permanen, sehingga vendor lainnya dapat menggunakan port number yang sama. Range registered port berkisar dari 1024 hingga 49151 dan beberapa port di antaranya adalah Dynamically Assigned Port.
  • Dynamically Assigned Port: merupakan port-port yang ditetapkan oleh sistem operasi atau aplikasi yang digunakan untuk melayani request dari pengguna sesuai dengan kebutuhan. Dynamically Assigned Port berkisar dari 1024 hingga 65536 dan dapat digunakan atau dilepaskan sesuai kebutuhan.













































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































































PortKeywordDigunakan oleh
0
TCP, UDPT/A.Dicadangkan, tidak digunakan.
1TCP, UDPTCPmuxTCP Port Service Multiplexer
2TCP, UDPcompressnetManagement Utility
3TCP, UDPcompressnetCompression Process
4TCP, UDPT/ABelum ditetapkan
5TCP, UDPrjeRemote Job Entry
6TCP, UDPT/ABelum ditetapkan
7TCP, UDPechoEcho
8TCP, UDPT/ABelum ditetapkan
9TCP, UDPdiscardDiscard;alias=sink null
10TCP, UDPT/ABelum ditetapkan
11TCP, UDPsystatActive Users; alias = users
12TCP, UDPT/ABelum ditetapkan
13TCP, UDPdaytimeDaytime
14TCP, UDPT/ABelum ditetapkan
15TCP, UDPT/ABelum ditetapkan (sebelumnya: netstat)
16TCP, UDPT/ABelum ditetapkan
17TCP, UDPqotdQuote of the Day; alias = quote
18TCP, UDPmspMessage Send Protocol
19TCP, UDPchargenCharacter Generator; alias = ttytst source
20TCP, UDPftp-dataFile Transfer Protocol (default data)
21TCP, UDPftpFile Transfer Protocol (control), connection dialog
22TCP, UDPSSHPutty
23TCP, UDPtelnetTelnet
24TCP, UDP
Any private mail system
25TCP, UDPsmtpSimple Mail Transfer Protocol; alias = mail
26TCP, UDPT/ABelum ditetapkan
27TCP, UDPnsw-feNSW User System FE
28TCP, UDPT/ABelum ditetapkan
29TCP, UDPmsg-icpMSG ICP
30TCP, UDPT/ABelum ditetapkan
31TCP, UDPmsg-authMSG Authentication
32TCP, UDP
Belum ditetapkan
33TCP, UDPdspDisplay Support Protocol
34TCP, UDPT/ABelum ditetapkan
35TCP, UDP
Any private printer server
36TCP, UDPT/ABelum ditetapkan
37TCP, UDPtimeTime; alias = timeserver
38TCP, UDPT/ABelum ditetapkan
39TCP, UDPrlpResource Location Protocol; alias = resource
40TCP, UDPT/ABelum ditetapkan
41TCP, UDPgraphicsGraphics
42TCP, UDPnameserverHost Name Server; alias = nameserver
43TCP, UDPnicnameWho Is; alias = nicname
44TCP, UDPmpm-flagsMPM FLAGS Protocol
45TCP, UDPmpmMessage Processing Module
46TCP, UDPmpm-sndMPM (default send)
47TCP, UDPni-ftpNI FTP
48TCP, UDPT/ABelum ditetapkan
49TCP, UDPloginLogin Host Protocol
50TCP, UDPre-mail-ckRemote Mail Checking Protocol
51TCP, UDPla-maintIMP Logical Address Maintenance
52TCP, UDPxns-timeXNS Time Protocol
53TCP, UDPdomainDomain Name System Server
54TCP, UDPxns-chXNS Clearinghouse
55TCP, UDPisi-glISI Graphics Language
56TCP, UDPxns-authXNS Authentication
57TCP, UDP
Any private terminal access
58TCP, UDPxns-mailXNS Mail
59TCP, UDP
Any private file service
60TCP, UDPT/ABelum ditetapkan
61TCP, UDPni-mailNI MAIL
62TCP, UDPacasACA Services
63TCP, UDPvia-ftpVIA Systems – FTP
64TCP, UDPcoviaCommunications Integrator (CI)
65TCP, UDPtacacs-dsTACACS-Database Service
66TCP, UDPsql*netOracle SQL*NET
67TCP, UDPbootpcDHCP/BOOTP Protocol Server
68TCP, UDPbootpcDHCP/BOOTP Protocol Server
69TCP, UDPtftpTrivial File Transfer Protocol
70TCP, UDPgopherGopher
71TCP, UDPnetrjs-1Remote Job Service
72TCP, UDPnetrjs-2Remote Job Service
73TCP, UDPnetrjs-3Remote Job Service
74TCP, UDPnetrjs-4Remote Job Service
75UDPT/AAny private dial-out service
76TCP, UDPT/ABelum ditetapkan
77TCP, UDP
Any private RJE service
78TCP, UDPvetTCPVetTCP
79TCP, UDPfingerFinger
80TCP, UDPwwwWorld Wide Web HTTP
81TCP, UDPhosts2-nsHOSTS2 Name Server
82TCP, UDPxferXFER Utility
83TCP, UDPmit-ml-devMIT ML Device
84TCP, UDPctfCommon Trace Facility
85TCP, UDPmit-ml-devMIT ML Device
86TCP, UDPmfcobolMicro Focus Cobol
87TCP, UDP
Any private terminal link; alias = ttylink
88TCP, UDPkerberosKerberos
89TCP, UDPsu-mit-tgSU/MIT Telnet Gateway
90TCP, UDP
DNSIX Security Attribute Token Map
91TCP, UDPmit-dovMIT Dover Spooler
92TCP, UDPnppNetwork Printing Protocol
93TCP, UDPdcpDevice Control Protocol
94TCP, UDPobjcallTivoli Object Dispatcher
95TCP, UDPsupdupSUPDUP
96TCP, UDPdixieDIXIE Protocol Specification
97TCP, UDPswift-rvfSwift Remote Virtual File Protocol
98TCP, UDPtacnewsTAC News
99TCP, UDPmetagramMetagram Relay
100TCPnewacct(unauthorized use)
101TCP, UDPhostnameNIC Host Name Server; alias = hostname
102TCP, UDPiso-tsapISO-TSAP
103TCP, UDPgppitnpGenesis Point-to-Point Trans Net; alias = webster
104TCP, UDPacr-nemaACR-NEMA Digital Imag. & Comm. 300
105TCP, UDPcsnet-nsMailbox Name Nameserver
106TCP, UDP3com-tsmux3COM-TSMUX
107TCP, UDPrtelnetRemote Telnet Service
108TCP, UDPsnagasSNA Gateway Access Server
109TCP, UDPpop2Post Office Protocol version 2 (POP2); alias = postoffice
110TCP, UDPpop3Post Office Protocol version 3 (POP3); alias = postoffice
111TCP, UDPsunrpcSUN Remote Procedure Call
112TCP, UDPmcidasMcIDAS Data Transmission Protocol
113TCP, UDPauthAuthentication Service; alias = authentication
114TCP, UDPaudionewsAudio News Multicast
115TCP, UDPsftpSimple File Transfer Protocol
116TCP, UDPansanotifyANSA REX Notify
117TCP, UDPuucp-pathUUCP Path Service
118TCP, UDPsqlservSQL Services
119TCP, UDPnntpNetwork News Transfer Protocol (NNTP); alias = usenet
120TCP, UDPcfdptktCFDPTKT
121TCP, UDPerpcEncore Expedited Remote Procedure Call
122TCP, UDPsmakynetSMAKYNET
123TCP, UDPntpNetwork Time Protocol; alias = ntpd ntp
124TCP, UDPansatraderANSA REX Trader
125TCP, UDPlocus-mapLocus PC-Interface Net Map Server
126TCP, UDPunitaryUnisys Unitary Login
127TCP, UDPlocus-conLocus PC-Interface Connection Server
128TCP, UDPgss-xlicenGSS X License Verification
129TCP, UDPpwdgenPassword Generator Protocol
130TCP, UDPcisco-fnaCisco FNATIVE
131TCP, UDPcisco-tnaCisco TNATIVE
132TCP, UDPcisco-sysCisco SYSMAINT
133TCP, UDPstatsrvStatistics Service
134TCP, UDPingres-netINGRES-NET Service
135TCP, UDPloc-srvLocation Service
136TCP, UDPprofilePROFILE Naming System
137TCP, UDPnetbios-nsNetBIOS Name Service
138TCP, UDPnetbios-dgmNetBIOS Datagram Service
139TCP, UDPnetbios-ssnNetBIOS Session Service
140TCP, UDPemfis-dataEMFIS Data Service
141TCP, UDPemfis-cntlEMFIS Control Service
142TCP, UDPbl-idmBritton-Lee IDM
143TCP, UDPimap2Interim Mail Access Protocol v2
144TCP, UDPnewsNewS; alias = news
145TCP, UDPuaacUAAC Protocol
146TCP, UDPiso-ip0ISO-IP0
147TCP, UDPiso-ipISO-IP
148TCP, UDPcronusCRONUS-SUPPORT
149TCP, UDPaed-512AED 512 Emulation Service
150TCP, UDPsql-netSQL-NET
151TCP, UDPhemsHEMS
152TCP, UDPbftpBackground File Transfer Program
153TCP, UDPsgmpSGMP; alias = sgmp
154TCP, UDPnetsc-prodNetscape
155TCP, UDPnetsc-devNetscape
156TCP, UDPsqlsrvSQL Service
157TCP, UDPknet-cmpKNET/VM Command/Message Protocol
158TCP, UDPpcmail-srvPCMail Server; alias = repository
159TCP, UDPnss-routingNSS-Routing
160TCP, UDPsgmp-trapsSGMP-TRAPS
161TCP, UDPsnmpSimple Network Management Protocol
162TCP, UDPsnmptrapSNMP TRAP
163TCP, UDPcmip-manCMIP/TCP Manager
164TCP, UDPcmip-agentCMIP/TCP Agent
165TCP, UDPxns-courierXerox
166TCP, UDPs-netSirius Systems
167TCP, UDPnampNAMP
168TCP, UDPrsvdRSVD
169TCP, UDPsendSEND
170TCP, UDPprint-srvNetwork PostScript
171TCP, UDPmultiplexNetwork Innovations Multiplex
172TCP, UDPcl/1Network Innovations CL/1
173TCP, UDPxyplex-muxXyplex
174TCP, UDPmailqMAILQ
175TCP, UDPvmnetVMNET
176TCP, UDPgenrad-muxGENRAD-MUX
177TCP, UDPxdmcpX Display Manager Control Protocol
178TCP, UDPnextstepNextStep Window Server
179TCP, UDPbgpBorder Gateway Protocol (BGP)
180TCP, UDPrisIntergraph
181TCP, UDPunifyUnify
182TCP, UDPauditUnisys Audit SITP
183TCP, UDPocbinderOCBinder
184TCP, UDPocserverOCServer
185TCP, UDPremote-kisRemote-KIS
186TCP, UDPkisKIS Protocol
187TCP, UDPaciApplication Communication Interface
188TCP, UDPmumpsPlus Five’s MUMPS
189TCP, UDPqftQueued File Transport
190TCP, UDPgacpGateway Access Control Protocol
191TCP, UDPprosperoProspero
192TCP, UDPosu-nmsOSU Network Monitoring System
193TCP, UDPsrmpSpider Remote Monitoring Protocol
194TCP, UDPircInternet Relay Chat (IRC) Protocol
195TCP, UDPdn6-nlm-audDNSIX Network Level Module Audit
196TCP, UDPdn6-smmredDNSIX Session Management Module Audit Redirector
197TCP, UDPdlsDirectory Location Service
198TCP, UDPdls-monDirectory Location Service Monitor
199TCP, UDPsmuxSMUX
200TCP, UDPsrcIBM System Resource Controller
201TCP, UDPat-rtmpAppleTalk Routing Maintenance
202TCP, UDPat-nbpAppleTalk Name Binding
203TCP, UDPat-3AppleTalk Unused
204TCP, UDPat-echoAppleTalk Echo
205TCP, UDPat-5AppleTalk Unused
206TCP, UDPat-zisAppleTalk Zone Information
207TCP, UDPat-7AppleTalk Unused
208TCP, UDPat-8AppleTalk Unused
209TCP, UDPtamTrivial Authenticated Mail Protocol
210TCP, UDPz39.50ANSI Z39.50
211TCP, UDP914c/gTexas Instruments 914C/G Terminal
212TCP, UDPanetATEXSSTR
213TCP, UDPipxInternetwork Packet Exchange (IPX)
214TCP, UDPvmpwscsVM PWSCS
215TCP, UDPsoftpcInsignia Solutions
216TCP, UDPatlsAccess Technology License Server
217TCP, UDPdbasedBASE UNIX
218TCP, UDPmppNetix Message Posting Protocol
219TCP, UDPuarpsUnisys ARPs
220TCP, UDPimap3Interactive Mail Access Protocol versi 3
221TCP, UDPfln-spxBerkeley rlogind with SPX authentication
222TCP, UDPfsh-spxBerkeley rshd with SPX authentication
223TCP, UDPcdcCertificate Distribution Center
224–241T/AT/ATidak digunakan; dicadangkan
242TCP, UDPdirectDirect
243TCP, UDPsur-measSurvey Measurement
245TCP, UDPlinkLINK
246TCP, UDPdsp3270Display Systems Protocol
247TCP, UDPsubntbcst_tftpSUBNTBCST_TFTP
248TCP, UDPbhfhsbhfhs
249–255T/AT/ATidak digunakan; dicadangkan
345TCP, UDPpawservPerf Analysis Workbench
346TCP, UDPzservZebra server
347TCP, UDPfatservFatmen Server
371TCP, UDPclearcaseClearcase
372TCP, UDPulistservUNIX Listserv
373TCP, UDPlegent-1Legent Corporation
374TCP, UDPlegent-2Legent Corporation

UDP(User Data Protocol)
UDP adalah sebuah connectionless transport protocol yang tidak memiliki connection setup, flow control, congestion control dan juga tidak reliable. Terlepas dari ketidakreliableannya, UDP mampu mengirim data dengan rate berapa saja walaupun tentu saja tidak djiamin data pasti akan sampai di penerima (ada kemungkinan terjadi data loss).
Karakteristik UDP
  • membutuhkan response yang cepat. UDP tidak memiliki connection state dan connection establishment sehingga mampu memberikan response yg cepat atas setiap request dari client.
  • mentolerir data loss. Beberapa applikasi tidak terlalu sensitive terhadap kehilangan data (selama kehilangan tersebut tidak significant), sehingga ketidak reliablean UDP tidak begitu masalah bagi applikasi seperti ini.
  • membutuhkan kontrol yang lebih baik atas apa yang akan dikirim dan kapan data akan dikirim. Mekanisme kontrol koneksi yg dimiliki TCP akan membuat applikasi menjadi tidak luwes untuk menentukan kapan saat yg tepat untuk mengirim data sehingga bisa menimbulkan delay yg tidak dapat ditoleransi. Di samping itu, TCP akan tetap berusaha mengirimkan data (walaupun akan membutuhkan waktu yg lama) ketika terjadi kongesti, padahal beberapa aplikasi membutuhkan rate pengiriman yang
  • Memerlukan pengiriman data pada lebih dari 1 client, baik applikasi broadcast ataupun multicast. TCP tidak mampu melakukan broardcast ataupun multicast.

TCP (Transmission Control Protocol)
TCP adalah protokol yang memungkinkan program-program aplikasi untuk mengakses/menggunakan layanan komunikasi bersifat connection-oriented. TCP mampu memberikan jasa pengiriman yang dapat diandalkan (reliable) sekaligus bersifat flow-controlled. Sifat flow-controlled ini memungkinkan peralatan-peralatan jaringan yang berkecepatan rendah (slower-speed network devices) dapat berhubungan dengan peralatan-peralatan jaringan yang berkecepatan tinggi (higher-speed network devices).

Karakterisitik TCP:

  • Berorientasi sambungan (connection-oriented): Sebelum data dapat ditransmisikan antara dua host, dua proses yang berjalan pada lapisan aplikasi harus melakukan negosiasi untuk membuat sesi koneksi terlebih dahulu. Koneksi TCP ditutup dengan menggunakan proses terminasi koneksi TCP (TCP connection termination).
  • Full-duplex: Untuk setiap host TCP, koneksi yang terjadi antara dua host terdiri atas dua buah jalur, yakni jalur keluar dan jalur masuk. Dengan menggunakan teknologi lapisan yang lebih rendah yang mendukung full-duplex, maka data pun dapat secara simultan diterima dan dikirim. Header TCP berisi nomor urut (TCP sequence number) dari data yang ditransmisikan dan sebuah acknowledgment dari data yang masuk.
  • Dapat diandalkan (reliable): Data yang dikirimkan ke sebuah koneksi TCP akan diurutkan dengan sebuah nomor urut paket dan akan mengharapkan paket positive acknowledgment dari penerima. Jika tidak ada paket Acknowledgment dari penerima, maka segmen TCP (protocol data unit dalam protokol TCP) akan ditransmisikan ulang. Pada pihak penerima, segmen-segmen duplikat akan diabaikan dan segmen-segmen yang datang tidak sesuai dengan urutannya akan diletakkan di belakang untuk mengurutkan segmen-segmen TCP. Untuk menjamin integritas setiap segmen TCP, TCP mengimplementasikan penghitungan TCP Checksum.
  • Byte stream: TCP melihat data yang dikirimkan dan diterima melalui dua jalur masuk dan jalur keluar TCP sebagai sebuah byte stream yang berdekatan (kontigu). Nomor urut TCP dan nomor acknowlegment dalam setiap header TCP didefinisikan juga dalam bentuk byte. Meski demikian, TCP tidak mengetahui batasan pesan-pesan di dalam byte stream TCP tersebut. Untuk melakukannya, hal ini diserahkan kepada protokol lapisan aplikasi (dalam DARPA Reference Model), yang harus menerjemahkan byte stream TCP ke dalam "bahasa" yang ia pahami.
  • Memiliki layanan flow control: Untuk mencegah data terlalu banyak dikirimkan pada satu waktu, yang akhirnya membuat "macet" jaringan internetwork IP, TCP mengimplementasikan layanan flow controlbuffer), TCP juga mengimplementasikan flow control dalam pihak penerima, yang mengindikasikan jumlah buffer yang masih tersedia dalam pihak penerima. yang dimiliki oleh pihak pengirim yang secara terus menerus memantau dan membatasi jumlah data yang dikirimkan pada satu waktu. Untuk mencegah pihak penerima untuk memperoleh data yang tidak dapat disangganya (
  • Melakukan segmentasi terhadap data yang datang dari lapisan aplikasi (dalam DARPA Reference Model)
  • Mengirimkan paket secara "one-to-one": hal ini karena memang TCP harus membuat sebuah sirkuit logis antara dua buah protokol lapisan aplikasi agar saling dapat berkomunikasi. TCP tidak menyediakan layanan pengiriman data secara one-to-many.
PERBEDAAN TCP dan UDP




Sumber:

Jumat, 23 Oktober 2009

HOW DO YOU THINK ABOUT THIS SONG????

Do you ever heard this song??

On a waggon bound for market
there?s a calf with a mournful eye.
High above him there?s a swallow,
winging swiftly through the sky.

Reff:
How the winds are laughing,
they laugh with all their might.
Laugh and laugh the whole day through,
and half the summers night.

Donna, Donna, Donna, Donna;
Donna, Donna, Donna, Don.
Donna, Donna, Donna, Donna;
Donna, Donna, Donna, Don.

?Stop complaining!??? said the farmer,
Who told you a calf to be?
Why don?t you have wings to fly with,
like the swallow so proud and free?

Repeat Reff

Calves are easily bound and slaughtered,
never knowing the reason why.
But whoever treasures freedom,
like the swallow has learned to fly.


yeah...the title is DONNA DONNA, litle bit strange huh. But, i think is better if you download it first, and try to listen that. Is a folk song from.........hahah...i forgot about that , but this song very popular when singing by JOAN BAYES. why this song??? because this song ever be a symbolic of resistance in Soeharto's rezim. please read that liric and get the feeling of that

Kamis, 22 Oktober 2009

CARA MENGHUBUNGKAN LCD DENGAN MIKROKONTROLLER

Hehehehe.....mumpung lagi smangat bikin postingan, mosting lagi ahh...

Kali ini gw mo menghubungkan LCD 2x16 dengan menggunakan Mikrokontroller ATMega32. Compiler yang gw pake adalah CodevisionAVR (versinya lupa). Kalo ente make AVR yang konon basisnya adalah c, maka it's very simple. Coba bandingkan jika anda pake MCS51 yang nota bene pake asm (males mrogramnya), bikin tangan pegel ama kepala senut senut(tapi optimasinya dapet bro). Mau kode .asm nya?? sori brur, bukan ane yang buat, jadi kayanya g bisa asal share.

tapi kalo yang pake c, ni tak share se share sharenya.

konfigurasi dari pin lcd adalah sebagai berikut:

Banyak yng nanya, mas kalo misalkan mau ganti portmkonfigurasinya gimna? jawabnya: yo podo ae cung, di codevision kamu akan dibuatkan library yang sesuai dengan portmu, dan tidak akan pernah mengalami masalah asalkna port terpasang dengan benar. seringkali lcd yang dipake lcd 2x16, yang programnya udah biasa, sekarang bagaimana kalo lcd 4 x16 (ini ada yang nany pula), sekali lagi tak jawab, yo podo ae cung!!
untup pengalamatan karakter ke lcd jika dengan menggunkan codevision digunakan script berikut:

lcd_gotoxy(0,0);
lcd_putsf("halo baris 1"); //ini untuk menampilkan string secara langsung di baris 1
lcd_gotoxy(0,1);
lcd_putsf("halo baris 2"); //ini untuk menampilkan string secara langsung di baris 2
lcd_gotoxy(5,2);
lcd_putsf(" baris 3"); //ini untuk menampilkan string secara langsung di baris 3 dengan karakter dimulai dari kolom ke 6

unsigned int x=90; //nilai x=90
unsigned char halo[16]; // variable buffer yang digukan untuk nyimpen string dari masukan variable
sprintf(halo, "nilai x = %d", x);
lcd_gotoxy(0,3);
lcd_puts(halo);

kayanya g seru kalo g ada gambrnya, ih tak kasih simulasi isis wae ya, pertama di isis scematic buatlah scematic seperti berikut:




terus double klik di mega16 nya kemudian beri dengan nilai berikut:
nilai clock tergantung ente rencana hardwarenya mau dikasih berapa. oke persiapan sudah selesai maka tinggal disimulasikan:



oke, simulasi selesai. disitu ane masang wariable resistor untuk mengatur ke kontrasan dari karakter lcd kita. biasanya ane masang 50K , tapi sebenarnya besarnya g seberapa masalah, soalnya cuman sebagai pembagi teganga doang. tapi jangan kekecilan, ntar lcd jebol (bila arus yang masuk ke Vee berlebihan, untuk besar arus maksimal silaan ente lait di datasheetnya).
ada juga temen teman yang ngasih variable resistor lagi di backlight lcd (kaki 15 vdd ama kaki 16 gnd), maksudnya biar tegangan yang ke Vdd bisa diatur sehingga terang ngga nya lampu back light bisa diatur.

Tapi untuk pemakaian lcd ini, sebenarnya juga agak riskan karena lcd makan arus yang lumayan banyak, jadi gampang ngabisin baterai. makanya banyak orang yng ngga mau masang backlight buat line tracer mereka, eman baterainya...heheheh

oke ...itulah lcd tutorial in codevision and proteus , see ya

LINE TRACER MENGGUNAKAN ADC

Fuhhh........., akhirnya berhasil connect juga. Perasaan ini blog dari dulu isinya kok tugas dosen semua. Jadi, gw pengen nge-share ilmu yang gw dapet waktu kuliah ya. Karena gw pernah bikin project Line tracer, gw posting mengenai line tracer saja. Line tracer ini tak pake waktu mau ada seleksi KRI/KRCI di kampus. walaupun belum 100% jadi. tapi yang penting kan tugas bisa terselesaikan.

Langsung aja, Line tracer robot adalah robot yang bsa mengikuti garis putih di atas permukaan hitam(atau garis hitam di atas permukaan putih). Pada umumnya, anak kalo bikin Line Tracer input dari sensor menggunakan pothodioda yang teganganya dikomparasikan dengan menggunakan ic op-amp seperti LM339 atau LM324 (kalo yang pake 741 kayaknya g pernah liat).
kemudian hasil output dari sensor tersebut masuk ke port mikrokontroller dengan bernilai bit logika 1 atau 0. Tapi sekarang gw pengen tampil beda, gw mo pake adc yang ada di ATMEGA 32 (kalo terasa kemahalen bisa pake ATMEGA 8, pokoknya yang ada adcnya). Disini, yang dipake adalah 7 bit pin ADC yang datanya bernilai 0 sampe 255 (tegangan referensi 5v).

sebenarnya pengen ngupload scematic ama pcb dari ni line tracer, tapi kompi gw lagi error, males nginstal ulang. jadi ini aja dulu ya..

Ketika digunakan unutk sensor garis memakai ADC, resistansi dari pothodioda harus diperhitungkan. Berdasarkan pengalaman dari anak2 asrama (sory...gw nyari praktis nya aja), biasanya potodioda disambungkan dengan resistor 22K multifilm. Gambar rangkaian persenor nya kaya gini:



Pada gambar diatas, besar vcc adalah 5 v teregulasi. Led yang dipakai adalah led superbright warna biru(kalo mo pake lebih netral, pake aja warna merah, tapi sebenarnya tergantung kondisi warna track) ukuran 5mm.

Dari sensor sensor tersebut, outputnya akan masuk ke pin adc. setelah sampe sini intinya hanya akal akaln program. Pada kasus line tracer memakai komparator , output dari komparator tersebut langsung dimasukkan ke dalam PIN mikrokontroller dalam bentuk biner. makanya teknik pemrogramanya g ribet ribet amat, tapi kalo pake adc ceritanya lain lagi. karena masukkan datanya adalah 0-255, maka perlu dilakukan setting nilai tengah (maksudnya kalo baca garis putih nilai adc nya berapa, kalo hitam berapa) untuk memastikan kondisi 0 atau satu. Misal contohnya kaya gini:

if(adc_data[0]>80)
sensor0=0;
else
sensor0=1;


pada cotoh diatas, nilai tengah dari adc adalah 80, jadi misal kalo sensor kena garis putih, nila adc akan lebih dari 80, sehingga sensor tersebut dianggap berlogika 1. kemudian untuk memprosesnya, kita lakukan manipulasi data (lohhh....) dari sensor dengan cara perhitungan matematika(hahaha...math dapat bc aja udah alhamdulillah banget padahal), dimana nilai sensor tersebut akan dikalikan dengan nilai pangkat (pow , kalo ente pake bahasa c) sesuai urutan lsb-nya. Contoh:

sensor=sensor0*1+sensor1*2+sensor2*4+sensor3*8+sensor4*16 dst...

lah...jadi kan data sensor dimulai dari 0 sampe 255. tinggal nguprek deh tu program ente maunya gimana.

oh ya, terus terang aja, dalam pembuatan line tracer ini, gw juga ngejar ke-simple-an dari hardware(walaupun kayanya sia sia, soalnya akhirnya juga gw tambahin ama lcd + push button juga), makanya, gw pake id driver L298D. bentuk nya emnag g biasa, jadi ati ati aja. Ic driver ini punya arus output maksimal 4 ampere pada voltase 47v(kalo g salah), makanya kayaknya ni cocok bwt motor motor yang lumayan besar (setelah dipikir pikir juga, kayanya motor yang gw pake g butuh arus ampe sebesar itu).

Ni gw kasih beberapa pic dari line tracer gw:


tampak depan bro



ini tampak belakang



ini tampak atas.


and how about the performance????? actually, .....saya tidak menyarankan hal ini jika ente bikin line tracer ini buat ngejar speed kenceng. Soalnya, kayanya baca ADC memang agak lambat (apa lagi tak tambahin lcd juga, tambah lemot dah), kalo lost baca garis sih g, cuman responnya agak lemot dari pada yang pake ic komparator. masalah speed, no problem. Kayanya kalo LCD g dipake, program kayanya bisa lebih kenceng.


kalo mau listing code, scematic ato pcb, silakan menghubungi e-mail ini: marifin.ardiansyah@yahoo.com

Senin, 05 Oktober 2009

TUGAS JARINGAN KOMPUTER (Apilkasi Layer)

Tugas jaringan komputer chapter Aplikasi Layer:

TFTP (Trivial File Transfer Protocol)

Trivial File Transfer Protocol (disingkat menjadi TFTP) adalah sebuah protokol perpindahan berkas yang sangat sederhana yang didefinisikan pada tahun 1980. TFTP memiliki fungsionalitas dasar dari protokol File Transfer Protocol (FTP).

Karena protokol ini sangatlah sederhana, maka implementasi protokol ini dalam komputer yang memiliki memori yang kecil sangatlah mudah. Hal ini memang pertimbangan yang sangat penting pada saat itu. Akhirnya, TFTP pun digunakan untuk melakukan booting komputer seperti halnya router jaringan komputer yang tidak memiliki perangkat penyimpanan data. Protokol ini kini masih digunakan untuk mentransfer berkas-berkas kecil antar host di dalam sebuah jaringan, seperti halnya ketika terminal jarak jauh X Window System atau thin client lainnya melakukan proses booting dari sebuah host jaringan atau server.

TFTP dibuat berdasarkan protokol yang sebelumnya, yang disebut dengan Easy File Transfer Protocol (EFTP), yang merupakan bagian dari kumpulan protokol PARC Universal Packet (PUP). Pada awal-awal pengembangan protokol TCP/IP, TFTP merupakan protokol pertama kali yang diimplementasikan dalam sebuah jenis host jaringan, karena memang sangat sederhana.

Versi asli TFTP, sebelum direvisi oleh RFC 1350, menampilkan sebuah kelemahan protokol, yang diberinama Sorcerer's Apprentice Syndrome, saat pertama kali diketemukan.

TFTP pertama kali muncul sebagai bagian dari sistem operasi 4.3 BSD. Protokol ini juga masih dimasukkan ke dalam Mac OS X, paling tidak hingga versi 10.5.

Akhir-akhir ini, TFTP sering digunakan oleh worm komputer, seperti W32.Blaster, sebagai metode untuk menyebarkan dirinya dan menginfeksi host jaringan lainnya.

Oleh karena program TFTP sangat ringkas dan
seluruh program TFTP dapat disimpan di dalam ROM peralatan, maka
TFTP dapat dipakai untuk diskless workstation (workstation tanpa disk).
Dengan TFTP, program suatu aplikasi dapat diperoleh. Oleh sebab itu,
Cisco router banyak menggunakan TFTP untuk mendapatkan atau men-
nyimpan IOS atau file aplikasi. Seperti juga dengan FTP, relasi hubungan
dengan TFTP juga berupa client-server, yaitu TFTP server harus dibina
dulu di dalam jaringan komputer atau internet, baru dapat diakses oleh
suatu client. Berlainan dengan FTP, hubungan dengan TFTP tidak memer-
lukan izin akses (logon) ke TFTP server.


sumber:


TELNET (Terminal Emulation)

Telnet adalah aplikasi remote login Internet. Telnet digunakan untuk login ke komputer lain di

Internet dan mengakses berbagai macam pelayanan umum, termasuk katalog perpustakaan
dan berbagai macam database. Telnet memungkinkan pengguna untuk duduk didepan
komputer yang terkoneksi ke internet dan mengakses komputer lain yang juga terkoneksi ke
internet. Dengan kata lain koneksi dapat terjadi ke mesin lain di satu ruangan, satu kampus,
bahkan setiap komputer di seluruh dunia. Setelah terkoneksi, input yang diberikan pada
keyboard akan mengontrol langsung ke remote computer tadi. Akan dapat diakses pelayanan
apapun yang disediakan oleh remote machine dan hasilnya ditampilkan pada terminal lokal.
Dapat dijalankan session interaktif normal (login, eksekusi command), atau dapat diakses
berbagai service seperti: melihat catalog dari sebuah perpustakaan, akses ke teks dari USA
today, dan masih banyak lagi service yang disediakan oleh masing-masing host pada di

network.



klik disini untuk download pdf

SMTP (Simple Mail Transfer Protocol)

SMTP (Simple Mail Transfer Protocol) merupakan salah satu protokol yang umum digunakan untuk pengiriman surat elektronik di Internet. Protokol ini dipergunakan untuk mengirimkan data dari komputer pengirim surat elektronik ke server surat elektronik penerima.

Protokol ini timbul karena desain sistem surat elektronik yang mengharuskan adanya server surat elektronik yang menampung sementara sampai surat elektronik diambil oleh penerima yang berhak.

Protokol Terkait

  • POP3 protokol untuk mengambil surat elektronik dari server.
  • IMAP sejenis dengan POP3 tetapi memiliki fitur yang lebih lengkap.

Contoh Transaksi

S = Server
C = Klien


C : (inisialisasi hubungan)
S : 220 Wikipedia ESMTP server ready
C : mail from: user@wikipedia.org
S : 250 mail ok
C : rcpt to: wikipedia@wikipedia.org
S : 250 rcpt ok
C : data
S : 354 end data with CRLF.CRLF
C : -- email data --
C : CRLF.CRLF
S : 250 data ok
C : QUIT
S : 221 bye

Klik Disini untuk melihat suber langsung

DNS(Domain name system)

DNS (Domain Name System, bahasa Indonesia: Sistem Penamaan Domain) adalah sebuah sistem yang menyimpan informasi tentang nama host maupun nama domain dalam bentuk basis data tersebar (distributed database) di dalam jaringan komputer, misalkan: Internet. DNS menyediakan alamat IP untuk setiap nama host dan mendata setiap server transmisi surat (mail exchange server) yang menerima surat elektronik (email) untuk setiap domain.

DNS menyediakan servis yang cukup penting untuk Internet, bilamana perangkat keras komputer dan jaringan bekerja dengan alamat IP untuk mengerjakan tugas seperti pengalamatan dan penjaluran (routing), manusia pada umumnya lebih memilih untuk menggunakan nama host dan nama domain, contohnya adalah penunjukan sumber universal (URL) dan alamat e-mail. DNS menghubungkan kebutuhan ini.

Sejarah singkat DNS

Penggunaan nama sebagai pengabstraksi alamat mesin di sebuah jaringan komputer yang lebih dikenal oleh manusia mengalahkan TCP/IP, dan kembali ke zaman ARPAnet. Dahulu, setiap komputer di jaringan komputer menggunakan file HOSTS.TXT dari SRI (sekarang SIR International), yang memetakan sebuah alamat ke sebuah nama (secara teknis, file ini masih ada - sebagian besar sistem operasi modern menggunakannya baik secara baku maupun melalui konfigurasi, dapat melihat Hosts file untuk menyamakan sebuah nama host menjadi sebuah alamat IP sebelum melakukan pencarian via DNS). Namun, sistem tersebut diatas mewarisi beberapa keterbatasan yang mencolok dari sisi prasyarat, setiap saat sebuah alamat komputer berubah, setiap sistem yang hendak berhubungan dengan komputer tersebut harus melakukan update terhadap file Hosts.

Dengan berkembangnya jaringan komputer, membutuhkan sistem yang bisa dikembangkan: sebuah sistem yang bisa mengganti alamat host hanya di satu tempat, host lain akan mempelajari perubaha tersebut secara dinamis. Inilah DNS.

Paul Mockapetris menemukan DNS di tahun 1983; spesifikasi asli muncul di RFC 882 dan 883. Tahun 1987, penerbitan RFC 1034 dan RFC 1035 membuat update terhadap spesifikasi DNS. Hal ini membuat RFC 882 dan RFC 883 tidak berlaku lagi. Beberapa RFC terkini telah memproposikan beberapa tambahan dari protokol inti DNS.

Teori bekerja DNS

Para Pemain Inti

Pengelola dari sistem DNS terdiri dari tiga komponen:
DNS resolver, sebuah program klien yang berjalan di komputer pengguna, yang membuat permintaan DNS dari program aplikasi.
recursive DNS server, yang melakukan pencarian melalui DNS sebagai tanggapan permintaan dari resolver, dan mengembalikan jawaban kepada para resolver tersebut;

dan ...
authoritative DNS server yang memberikan jawaban terhadap permintaan dari recursor, baik dalam bentuk sebuah jawaban, maupun dalam bentuk delegasi (misalkan: mereferensikan ke authoritative DNS server lainnya)

Pengertian beberapa bagian dari nama domain

Sebuah nama domain biasanya terdiri dari dua bagian atau lebih (secara teknis disebut label), dipisahkan dengan titik.
Label paling kanan menyatakan top-level domain - domain tingkat atas/tinggi (misalkan, alamat www.wikipedia.org memiliki top-level domain org).
Setiap label di sebelah kirinya menyatakan sebuah sub-divisi atau subdomain dari domain yang lebih tinggi. Catatan: "subdomain" menyatakan ketergantungan relatif, bukan absolut. Contoh: wikipedia.org merupakan subdomain dari domain org, dan id.wikipedia.org dapat membentuk subdomain dari domain wikipedia.org (pada prakteknya, id.wikipedia.org sesungguhnya mewakili sebuah nama host - lihat dibawah). Secara teori, pembagian seperti ini dapat mencapai kedalaman 127 level, dan setiap label dapat terbentuk sampai dengan 63 karakter, selama total nama domain tidak melebihi panjang 255 karakter. Tetapi secara praktek, beberapa pendaftar nama domain (domain name registry) memiliki batas yang lebih sedikit.
Terakhir, bagian paling kiri dari bagian nama domain (biasanya) menyatakan nama host. Sisa dari nama domain menyatakan cara untuk membangun jalur logis untuk informasi yang dibutuhkan; nama host adalah tujuan sebenarnya dari nama sistem yang dicari alamat IP-nya. Contoh: nama domain www.wikipedia.org memiliki nama host "www".

DNS memiliki kumpulan hirarki dari DNS servers. Setiap domain atau subdomain memiliki satu atau lebih authoritative DNS Servers (server DNS otorisatif) yang mempublikasikan informas tentang domain tersebut dan nama-nama server dari setiap domain di-"bawah"-nya. Pada puncak hirarki, terdapat root servers- induk server nama: server yang ditanyakan ketika mencari (menyelesaikan/resolving) dari sebuah nama domain tertinggi (top-level domain).

Sebuah contoh dari teori rekursif DNS

Sebuah contoh mungkin dapat memperjelas proses ini. Andaikan ada aplikasi yang memerlukan pencarian alamat IP dari www.wikipedia.org. Aplikasi tersebut bertanya ke DNS recursor lokal.
Sebelum dimulai, recursor harus mengetahui dimana dapat menemukan root nameserver; administrator dari recursive DNS server secara manual mengatur (dan melakukan update secara berkala) sebuah file dengan nama root hints zone (panduan akar DNS) yang menyatakan alamat-alamt IP dari para server tersebut.
Proses dimulai oleh recursor yang bertanya kepada para root server tersebut - misalkan: server dengan alamat IP "198.41.0.4" - pertanyaan "apakah alamat IP dari www.wikipedia.org?"
Root server menjawab dengan sebuah delegasi, arti kasarnya: "Saya tidak tahu alamat IP dari www.wikipedia.org, tapi saya "tahu" bahwa server DNS di 204.74.112.1 memiliki informasi tentang domain org."
Recursor DNS lokal kemudian bertanya kepada server DNS (yaitu: 204.74.112.1) pertanyaan yang sama seperti yang diberikan kepada root server. "apa alamat IP dari www.wikipedia.org?". (umumnya) akan didapatkan jawaban yang sejenis, "saya tidak tahu alamat dari www.wikipedia.org, tapi saya "tahu" bahwa server 207.142.131.234 memiliki informasi dari domain wikipedia.org."
Akhirnya, pertanyaan beralih kepada server DNS ketiga (207.142.131.234), yang menjawab dengan alamat IP yang dibutuhkan.

Proses ini menggunakan pencarian rekursif (recursion / recursive searching).

Pengertian pendaftaran domain dan glue records

Membaca contoh diatas, Anda mungkin bertanya: "bagaimana caranya DNS server 204.74.112.1 tahu alamat IP mana yang diberikan untuk domain wikipedia.org?" Pada awal proses, kita mencatat bahwa sebuah DNS recursor memiliki alamat IP dari para root server yang (kurang-lebih) didata secara explisit (hard coded). Mirip dengan hal tersebut, server nama (name server) yang otoritatif untuk top-level domain mengalami perubahan yang jarang.

Namun, server nama yang memberikan jawaban otorisatif bagi nama domain yang umum mengalami perubahan yang cukup sering. Sebagai bagian dari proses pendaftaran sebuah nama domain (dan beberapa waktu sesudahnya), pendaftar memberikan pendaftaran dengan server nama yang akan mengotorisasikan nama domain tersebut; maka ketika mendaftar wikipedia.org, domain tersebut terhubung dengan server nama gunther.bomis.com dan zwinger.wikipedia.org di pendaftar .org. Kemudian, dari contoh di atas, ketika server dikenali sebagai 204.74.112.1 menerima sebuah permintaan, DNS server memindai daftar domain yang ada, mencari wikipedia.org, dan mengembalikan server nama yang terhubung dengan domain tersebut.

Biasanya, server nama muncul berdasarkan urutan nama, selain berdasarkan alamat IP. Hal ini menimbulkan string lain dari permintaan DNS untuk menyelesaikan nama dari server nama; ketika sebuah alamat IP dari server nama mendapatkan sebuah pendaftaran di zona induk, para programmer jaringan komputer menamakannya sebuah glue record .

DNS dalam praktek

Ketika sebuah aplikasi (misalkan web broswer), hendak mencari alamat IP dari sebuah nama domain, aplikasi tersebut tidak harus mengikuti seluruh langkah yang disebutkan dalam teori diatas. Kita akan melihat dulu konsep caching, lalu mengertikan operasi DNS di "dunia nyata".

Caching dan masa hidup (caching and time to live)
Karena jumlah permintaan yang besar dari sistem seperti DNS, perancang DNS menginginkan penyediaan mekanisme yang bisa mengurangi beban dari masing-masing server DNS. Rencana mekanisnya menyarankan bahwa ketika sebuah DNS resolver (klien) menerima sebuah jawaban DNS, informasi tersebut akan di cache untuk jangka waktu tertentu. Sebuah nilai (yang di-set oleh administrator dari server DNS yang memberikan jawaban) menyebutnya sebagai time to live (masa hidup), atau TTL yang mendefinisikan periode tersebut. Saat jawaban masuk ke dalam cache, resolver akan mengacu kepada jawaban yang disimpan di cache tersebut; hanya ketika TTL usai (atau saat administrator mengosongkan jawaban dari memori resolver secara manual) maka resolver menghubungi server DNS untuk informasi yang sama.

Waktu propagasi (propagation time)
Satu akibat penting dari arsitektur tersebar dan cache adalah perubahan kepada suatu DNS tidak selalu efektif secara langsung dalam skala besar/global. Contoh berikut mungkin akan menjelaskannya: Jika seorang administrator telah mengatur TTL selama 6 jam untuk host www.wikipedia.org, kemudian mengganti alamat IP dari www.wikipedia.org pada pk 12:01, administrator harus mempertimbangkan bahwa ada (paling tidak) satu individu yang menyimpan cache jawaban dengan nilai lama pada pk 12:00 yang tidak akan menghubungi server DNS sampai dengan pk 18:00. Periode antara pk 12:00 dan pk 18:00 dalam contoh ini disebut sebagai waktu propagasi (propagation time), yang bisa didefiniskan sebagai periode waktu yang berawal antara saat terjadi perubahan dari data DNS, dan berakhir sesudah waktu maksimum yang telah ditentukan oleh TTL berlalu. Ini akan mengarahkan kepada pertimbangan logis yang penting ketika membuat perubahan kepada DNS: tidak semua akan melihat hal yang sama seperti yang Anda lihat. RFC1537 dapat membantu penjelasan ini.

DNS di dunia nyata

Di dunia nyata, user tidak berhadapan langsung dengan DNS resolver - mereka berhadapan dengan program seperti web brower (Mozilla Firefox, Safari, Opera, Internet Explorer, Netscape, Konqueror dan lain-lain dan klien mail (Outlook Express, Mozilla Thunderbird dan lain-lain). Ketika user melakukan aktivitas yang meminta pencarian DNS (umumnya, nyaris semua aktivitas yang menggunakan Internet), program tersebut mengirimkan permintaan ke DNS Resolver yang ada di dalam sistem operasi.

DNS resolver akan selalu memiliki cache (lihat diatas) yang memiliki isi pencarian terakhir. Jika cache dapat memberikan jawaban kepada permintaan DNS, resolver akan menggunakan nilai yang ada di dalam cache kepada program yang memerlukan. Kalau cache tidak memiliki jawabannya, resolver akan mengirimkan permintaan ke server DNS tertentu. Untuk kebanyakan pengguna di rumah, Internet Service Provider(ISP) yang menghubungkan komputer tersebut biasanya akan menyediakan server DNS: pengguna tersebut akan mendata alamat server secara manual atau menggunakan DHCP untuk melakukan pendataan tersebut. Jika administrator sistem telah mengkonfigurasi sistem untuk menggunakan server DNS mereka sendiri, DNS resolver umumnya akan mengacu ke server nama mereka. Server nama ini akan mengikuti proses yang disebutkan di Teori DNS, baik mereka menemukan jawabannya maupun tidak. Hasil pencarian akan diberikan kepada DNS resolver; diasumsikan telah ditemukan jawaban, resolver akan menyimpan hasilnya di cache untuk penggunaan berikutnya, dan memberikan hasilnya kepada software yang meminta pencarian DNS tersebut.

Sebagai bagian akhir dari kerumitan ini, beberapa aplikasi seperti web browser juga memiliki DNS cache mereka sendiri, tujuannya adalah untuk mengurangi penggunaan referensi DNS resolver, yang akan meningkatkan kesulitan untuk melakukan debug DNS, yang menimbulkan kerancuan data yang lebih akurat. Cache seperti ini umumnya memiliki masa yang singkat dalam hitungan 1 menit.


Penerapan DNS lainnya


Sistem yang dijabarkan diatas memberikan skenario yang disederhanakan. DNS meliputi beberapa fungsi lainnya:

1. Nama host dan alamat IP tidak berarti terhubung secara satu-banding-satu. Banyak nama host yang diwakili melalui alamat IP tunggal: gabungan dengan pengasuhan maya (virtual hosting), hal ini memungkinkan satu komputer untuk malayani beberapa situs web. Selain itu, sebuah nama host dapat mewakili beberapa alamat IP: ini akan membantu toleransi kesalahan (fault tolerance dan penyebaran beban (load distribution), juga membantu suatu situs berpindah dari satu lokasi fisik ke lokasi fisik lainnya secara mudah.

2. Ada cukup banyak kegunaan DNS selain menerjemahkan nama ke alamat IP. Contoh:, agen pemindahan surat Mail transfer agents(MTA) menggunakan DNS untuk mencari tujuan pengiriman E-mail untuk alamat tertentu. Domain yang menginformasikan pemetaan exchange disediakan melalui rekod MX (MX record) yang meningkatkan lapisan tambahan untuk toleransi kesalahan dan penyebaran beban selain dari fungsi pemetaan nama ke alamat IP.

3. Kerangka Peraturan Pengiriman (Sender Policy Framework) secara kontroversi menggunakan keuntungan jenis rekod DNS, dikenal sebagai rekod TXT.

4. Menyediakan keluwesan untuk kegagalan komputer, beberapa server DNS memberikan perlindungan untuk setiap domain. Tepatnya, tigabelas server akar (root servers) digunakan oleh seluruh dunia. Program DNS maupun sistem operasi memiliki alamat IP dari seluruh server ini. Amerika Serikat memiliki, secara angka, semua kecuali tiga dari server akar tersebut. Namun, dikarenakan banyak server akar menerapkan anycast, yang memungkinkan beberapa komputer yang berbeda dapat berbagi alamat IP yang sama untuk mengirimkan satu jenis services melalui area geografis yang luas, banyak server yang secara fisik (bukan sekedar angka) terletak di luar Amerika Serikat.

DNS menggunanakn TCP dan UDP di port komputer 53 untuk melayani permintaan DNS. Nyaris semua permintaan DNS berisi permintaan UDP tunggal dari klien yang dikuti oleh jawaban UDP tunggal dari server. Umumnya TCP ikut terlibat hanya ketika ukuran data jawaban melebihi 512 byte, atau untuk pertukaaran zona DNS zone transfer


Jenis-jenis catatan DNS

Beberapa kelompok penting dari data yang disimpan di dalam DNS adalah sebagai berikut:
1. A record atau catatan alamat memetakan sebuah nama host ke alamat IP 32-bit (untuk IPv4).

2. AAAA record atau catatan alamat IPv6 memetakan sebuah nama host ke alamat IP 128-bit (untuk IPv6).

3. CNAME record atau catatan nama kanonik membuat alias untuk nama domain. Domain yang di-alias-kan memiliki seluruh subdomain dan rekod DNS seperti aslinya.

4. MX record atau catatan pertukaran surat memetakan sebuah nama domain ke dalam daftar mail exchange server untuk domain tersebut.

5. PTR record atau catatan penunjuk memetakan sebuah nama host ke nama kanonik untuk host tersebut. Pembuatan rekod PTR untuk sebuah nama host di dalam domain in-addr.arpa yang mewakili sebuah alamat IP menerapkan pencarian balik DNS (reverse DNS lookup) untuk alamat tersebut. Contohnya (saat penulisan / penerjemahan artikel ini), www.icann.net memiliki alamat IP 192.0.34.164, tetapi sebuah rekod PTR memetakan ,,164.34.0.192.in-addr.arpa ke nama kanoniknya: referrals.icann.org.

6. NS record atau catatan server nama memetakan sebuah nama domain ke dalam satu daftar dari server DNS untuk domain tersebut. Pewakilan bergantung kepada rekod NS.

7. SOA record atau catatan otoritas awal (Start of Authority) mengacu server DNS yang mengediakan otorisasi informasi tentang sebuah domain Internet.

8. SRV record adalah catatan lokasi secara umum.
Catatan TXT mengijinkan administrator untuk memasukan data acak ke dalam catatan DNS; catatan ini juga digunakan di spesifikasi Sender Policy Framework.

Jenis catatan lainnya semata-mata untuk penyediaan informasi (contohnya, catatan LOC memberikan letak lokasi fisik dari sebuah host, atau data ujicoba (misalkan, catatan WKS memberikan sebuah daftar dari server yang memberikan servis yang dikenal (well-known service) seperti HTTP atau POP3 untuk sebuah domain.

Nama domain yang diinternasionalkan

Nama domain harus menggunakan satu sub-kumpulan dari karakter ASCII, hal ini mencegah beberapa bahasa untuk menggunakan nama maupun kata lokal mereka. ICANN telah menyetujui Punycode yang berbasiskan sistem IDNA, yang memetakan string Unicode ke karakter set yang valid untuk DNS, sebagai bentuk penyelesaian untuk masalah ini, dan beberapa registries sudah mengadopsi metode IDNS ini.


Perangkat lunak DNS

Beberapa jenis perangakat lunak DNS menerapkan metode DNS, beberapa diantaranya:
1. BIND (Berkeley Internet Name Domain)
2. djbdns (Daniel J. Bernstein's DNS)
3. MaraDNS
4. QIP (Lucent Technologies)
5. NSD (Name Server Daemon)
6. PowerDNS
7. Microsoft DNS (untuk edisi server dari Windows 2000 dan Windows 2003)

Utiliti berorientasi DNS termasuk:
> dig (the domain information groper)

Pengguna legal dari domain

  >> Pendaftar (registrant)

Tidak satupun individu di dunia yang "memiliki" nama domain kecuali Network Information Centre (NIC), atau pendaftar nama domain (domain name registry). Sebagian besar dari NIC di dunia menerima biaya tahunan dari para pengguna legal dengan tujuan bagi si pengguna legal menggunakan nama domain tersebut. Jadi sejenis perjanjian sewa-menyewa terjadi, bergantung kepada syarat dan ketentuan pendaftar. Bergantung kepada beberpa peraturan penamaan dari para pendaftar, pengguna legal dikenal sebagai "pendaftar" (registrants) atau sebagai "pemegang domain" (domain holders)

ICANN memegang daftar lengkap untuk pendaftar domain di seluruh dunia. Siapapun dapat menemukan pengguna legal dari sebuah domain dengan mencari melalui basis data WHOIS yang disimpan oleh beberpa pendaftar domain.

Di (lebih kurang) 240 country code top-level domains (ccTLDs), pendaftar domain memegang sebuah acuan WHOIS (pendaftar dan nama server). Contohnya, IDNIC, NIC Indonesia, memegang informasi otorisatif WHOIS untuk nama domain .ID.

Namun, beberapa pendaftar domain, seperti VeriSign, menggunakan model pendaftar-pengguna. Untuk nama domain .COM dan .NET, pendaftar domain, VeriSign memegang informasi dasar WHOIS )pemegang domain dan server nama). Siapapun dapat mencari detil WHOIS (Pemegang domain, server nama, tanggal berlaku, dan lain sebagainya) melalui pendaftar.

Sejak sekitar 2001, kebanyakan pendaftar gTLD (.ORG, .BIZ, .INFO) telah mengadopsi metode penfatar "tebal", menyimpan otoritatif WHOIS di beberapa pendaftar dan bukan pendaftar itu saja.

  >> Kontak Administratif (Administrative Contact)

Satu pemegang domain biasanya menunjuk kontak administratif untuk menangani nama domain. Fungsi manajemen didelegasikan ke kontak administratif yang mencakup (diantaranya):
keharusan untuk mengikuti syarat dari pendaftar domain dengan tujuan memiliki hak untuk menggunakan nama domain
otorisasi untuk melakukan update ke alamat fisik, alamat email dan nomor telepon dan lain sebagainya via WHOIS 

 >>Kontak Teknis (Technical Contact)
Satu kontak teknis menangani server nama dari sebuah nama domain. Beberapa dari banuak fungsi kontak teknis termasuk:

  • memastikan bahwa konfigurasi dari nama domain mengikuti syarat dari pendaftar domain
  • update zona domain
  • menyediakan fungsi 24x7 untuk ke server nama (yang membuat nama domain bisa diakses)

Kontak Pembayaran (Billing Contact)

Tidak perlu dijelaskan, pihak ini adalah yang menerima tagihan dari NIC.

Server Nama (Name Servers)

Disebut sebagai server nama otoritatif yang mengasuh zona nama domain dari sebuah nama domain.

Politik    

Banyak penyelidikan telah menyuarakan kritik dari metode yang digunakan sekarang untuk mengatur kepemilikan domain. Umumnya, kritik mengklaim penyalahgunaan dengan monopoli, seperti VeriSign Inc dan masalah-masalah dengan penunjukkan dari top-level domain (TLD). Lembaga international ICANN (Internet Corporation for Assigned Names and Numbers) memelihara industri nama domain.


Klik disini untuk melihat sumber asli

FTP(File Transfer Protocol)

               FTP (singkatan dari File Transfer Protocol) adalah sebuah protokol Internet yang berjalan di dalam lapisan aplikasi yang merupakan standar untuk pentransferan berkas (file) komputer antar mesin-mesin dalam sebuah internetwork.

                FTP merupakan salah satu protokol Internet yang paling awal dikembangkan, dan masih digunakan hingga saat ini untuk melakukan pengunduhan (download) dan penggugahan (upload) berkas-berkas komputer antara klien FTP dan server FTP. Sebuah Klien FTP merupakan aplikasi yang dapat mengeluarkan perintah-perintah FTP ke sebuah server FTP, sementara server FTP adalah sebuah Windows Service atau daemon yang berjalan di atas sebuah komputer yang merespons perintah-perintah dari sebuah klien FTP. Perintah-perintah FTP dapat digunakan untuk mengubah direktori, mengubah modus transfer antara biner dan ASCII, menggugah berkas komputer ke server FTP, serta mengunduh berkas dari server FTP.

Sebuah server FTP diakses dengan menggunakan Universal Resource Identifier (URI) dengan menggunakan format ftp://namaserver. Klien FTP dapat menghubungi server FTP dengan membuka URI tersebut.


               FTP menggunakan protokol Transmission Control Protocol (TCP) untuk komunikasi data antara klien dan server, sehingga di antara kedua komponen tersebut akan dibuatlah sebuah sesi komunikasi sebelum transfer data dimulai. Sebelum membuat koneksi, port TCP nomor 21 di sisi server akan "mendengarkan" percobaan koneksi dari sebuah klien FTP dan kemudian akan digunakan sebagai port pengatur (control port) untuk (1) membuat sebuah koneksi antara klien dan server, (2) untuk mengizinkan klien untuk mengirimkan sebuah perintah FTP kepada server dan juga (3) mengembalikan respons server ke perintah tersebut. Sekali koneksi kontrol telah dibuat, maka server akan mulai membuka port TCP nomor 20 untuk membentuk sebuah koneksi baru dengan klien untuk mentransfer data aktual yang sedang dipertukarkan saat melakukan pengunduhan dan penggugahan.

             FTP hanya menggunakan metode autentikasi standar, yakni menggunakan username dan password yang dikirim dalam bentuk tidak terenkripsi. Pengguna terdaftar dapat menggunakan username dan password-nya untuk mengakses, men-download, dan meng-upload berkas-berkas yang ia kehendaki. Umumnya, para pengguna terdaftar memiliki akses penuh terhadap beberapa direktori, sehingga mereka dapat membuat berkas, membuat direktori, dan bahkan menghapus berkas. Pengguna yang belum terdaftar dapat juga menggunakan metode anonymous login, yakni dengan menggunakan nama pengguna anonymous dan password yang diisi dengan menggunakan alamat e-mail.

Klik disini untuk meliht sumber asli

HTTP (Hyper Text Transfer Protocol)

Hypertext Transfer Protocol

                             HTTP (Hypertext Transfer Protocol, lebih sering terlihat sebagai http) adalah protokol yang dipergunakan untuk mentransfer dokumen dalam World Wide Web (WWW). Protokol ini adalah protokol ringan, tidak berstatus dan generik yang dapat dipergunakan berbagai macam tipe dokumen.

                              Pengembangan HTTP dikoordinasi oleh Konsorsium World Wide Web (W3C) dan grup bekerja Internet Engineering Task Force (IETF), bekerja dalam publikasi satu seri RFC, yang paling terkenal RFC 2616, yang menjelaskan HTTP/1.1, versi HTTP yang digunakan umum sekarang ini.

                             HTTP adalah sebuah protokol meminta/menjawab antara client dan server. Sebuh client HTTP seperti web browser, biasanya memulai permintaan dengan membuat hubungan TCP/IP ke port tertentu di tuan rumah yang jauh (biasanya port 80). Sebuah server HTTP yang mendengarkan di port tersebut menunggu client mengirim kode permintaan (request), seperti "GET / HTTP/1.1" (yang akan meminta halaman yang sudah ditentukan), diikuti dengan pesan MIME yang memiliki beberapa informasi kode kepala yang menjelaskan aspek dari permintaan tersebut, diikut dengan badan dari data tertentu. Beberapa kepala (header) juga bebas ditulis atau tidak, sementara lainnya (seperti tuan rumah) diperlukan oleh protokol HTTP/1.1. Begitu menerima kode permintaan (dan pesan, bila ada), server mengirim kembali kode jawaban, seperti "200 OK", dan sebuah pesan yang diminta, atau sebuah pesan error atau pesan lainnya.

Sejarah

                             Protokol HTTP pertama kali dipergunakan dalam WWW pada tahun 1990. Pada saat tersebut yang dipakai adalah protokol HTTP versi 0.9. Versi 0.9 ini adalah protokol transfer dokumen secara mentah, maksudnya adalah data dokumen dikirim sesuai dengan isi dari dokumen tersebut tanpa memandang tipe dari dokumen.

                              Kemudian pada tahun 1996 protokol HTTP diperbaiki menjadi HTTP versi 1.0. Perubahan ini untuk mengakomodasi tipe-tipe dokumen yang hendak dikirim beserta enkoding yang dipergunakan dalam pengiriman data dokumen.

Sesuai dengan perkembangan infrastruktur internet maka pada tahun 1999 dikeluarkan HTTP versi 1.1 untuk mengakomodasi proxy, cache dan koneksi yang persisten.

Contoh Transaksi

Berikut ini adalah contoh transaksi yang dilakukan oleh server dan klien S = Server C = Client
C : (Inisialisasi koneksi)
C : GET /index.htm HTTP/1.1
C : Host: www.wikipedia.org
S : 200 OK
S : Mime-type: text/html
S :
S : -- data dokumen --
S : (close connection)

Klik Disini Untuk Melihat Sumber Asli

DHCP(Dynamic Host Configuration Protocol)

DHCP (Dynamic Host Configuration Protocol) adalah protokol yang berbasis arsitektur client/server yang dipakai untuk memudahkan pengalokasian alamat IP dalam satu jaringan. Sebuah jaringan lokal yang tidak menggunakan DHCP harus memberikan alamat IP kepada semua komputer secara manual. Jika DHCP dipasang di jaringan lokal, maka semua komputer yang tersambung di jaringan akan mendapatkan alamat IP secara otomatis dari server DHCP. Selain alamat IP, banyak parameter jaringan yang dapat diberikan oleh DHCP, seperti default gateway dan DNS server.

DHCP didefinisikan dalam RFC 2131 dan RFC 2132 yang dipublikasikan oleh Internet Engineering Task Force. DHCP merupakan ekstensi dari protokol Bootstrap Protocol (BOOTP).

CARA KERJA

Karena DHCP merupakan sebuah protokol yang menggunakan arsitektur client/server, maka dalam DHCP terdapat dua pihak yang terlibat, yakni DHCP Server dan DHCP Client.
DHCP server merupakan sebuah mesin yang menjalankan layanan yang dapat "menyewakan" alamat IP dan informasi TCP/IP lainnya kepada semua klien yang memintanya. Beberapa sistem operasi jaringan seperti Windows NT Server, Windows 2000 Server, Windows Server 2003, atau GNU/Linux memiliki layanan seperti ini.
DHCP client merupakan mesin klien yang menjalankan perangkat lunak klien DHCP yang memungkinkan mereka untuk dapat berkomunikasi dengan DHCP Server. Sebagian besar sistem operasi klien jaringan (Windows NT Workstation, Windows 2000 Professional, Windows XP, Windows Vista, atau GNU/Linux) memiliki perangkat lunak seperti ini.

DHCP server umumnya memiliki sekumpulan alamat yang diizinkan untuk didistribusikan kepada klien, yang disebut sebagai DHCP Pool. Setiap klien kemudian akan menyewa alamat IP dari DHCP Pool ini untuk waktu yang ditentukan oleh DHCP, biasanya hingga beberapa hari. Manakala waktu penyewaan alamat IP tersebut habis masanya, klien akan meminta kepada server untuk memberikan alamat IP yang baru atau memperpanjangnya.

DHCP Client akan mencoba untuk mendapatkan "penyewaan" alamat IP dari sebuah DHCP server dalam proses empat langkah berikut:
DHCPDISCOVER: DHCP client akan menyebarkan request secara broadcast untuk mencari DHCP Server yang aktif.
DHCPOFFER: Setelah DHCP Server mendengar broadcast dari DHCP Client, DHCP server kemudian menawarkan sebuah alamat kepada DHCP client.
DHCPREQUEST: Client meminta DCHP server untuk menyewakan alamat IP dari salah satu alamat yang tersedia dalam DHCP Pool pada DHCP Server yang bersangkutan.
DHCPACK: DHCP server akan merespons permintaan dari klien dengan mengirimkan paket acknowledgment. Kemudian, DHCP Server akan menetapkan sebuah alamat (dan konfigurasi TCP/IP lainnya) kepada klien, dan memperbarui basis data database miliknya. Klien selanjutnya akan memulai proses binding dengan tumpukan protokol TCP/IP dan karena telah memiliki alamat IP, klien pun dapat memulai komunikasi jaringan.

Empat tahap di atas hanya berlaku bagi klien yang belum memiliki alamat. Untuk klien yang sebelumnya pernah meminta alamat kepada DHCP server yang sama, hanya tahap 3 dan tahap 4 yang dilakukan, yakni tahap pembaruan alamat (address renewal), yang jelas lebih cepat prosesnya.

Berbeda dengan sistem DNS yang terdistribusi, DHCP bersifat stand-alone, sehingga jika dalam sebuah jaringan terdapat beberapa DHCP server, basis data alamat IP dalam sebuah DHCP Server tidak akan direplikasi ke DHCP server lainnya. Hal ini dapat menjadi masalah jika konfigurasi antara dua DHCP server tersebut berbenturan, karena protokol IP tidak mengizinkan dua host memiliki alamat yang sama.

Selain dapat menyediakan alamat dinamis kepada klien, DHCP Server juga dapat menetapkan sebuah alamat statik kepada klien, sehingga alamat klien akan tetap dari waktu ke waktu.

Catatan: DHCP server harus memiliki alamat IP yang statis.

DHCP Scope

DHCP Scope adalah alamat-alamat IP yang dapat disewakan kepada DHCP client. Ini juga dapat dikonfigurasikan oleh seorang administrator dengan menggunakan peralatan konfigurasi DHCP server. Biasanya, sebuah alamat IP disewakan dalam jangka waktu tertentu, yang disebut sebagai DHCP Lease, yang umumnya bernilai tiga hari. Informasi mengenai DHCP Scope dan alamat IP yang telah disewakan kemudian disimpan di dalam basis data DHCP dalam DHCP server. Nilai alamat-alamat IP yang dapat disewakan harus diambil dari DHCP Pool yang tersedia yang dialokasikan dalam jaringan. Kesalahan yang sering terjadi dalam konfigurasi DHCP Server adalah kesalahan dalam konfigurasi DHCP Scope.

DHCP Lease

DHCP Lease adalah batas waktu penyewaan alamat IP yang diberikan kepada DHCP client oleh DHCP Server. Umumnya, hal ini dapat dikonfigurasikan sedemikian rupa oleh seorang administrator dengan menggunakan beberapa peralatan konfigurasi (dalam Windows NT Server dapat menggunakan DHCP Manager atau dalam Windows 2000 ke atas dapat menggunakan Microsoft Management Console [MMC]). DHCP Lease juga sering disebut sebagai Reservation.

DHCP Options

DHCP Options adalah tambahan pengaturan alamat IP yang diberikan oleh DHCP ke DHCP client. Ketika sebuah klien meminta alamat IP kepada server, server akan memberikan paling tidak sebuah alamat IP dan alamat subnet jaringan. DHCP server juga dapat dikonfigurasikan sedemikian rupa agar memberikan tambahan informasi kepada klien, yang tentunya dapat dilakukan oleh seorang administrator. DHCP Options ini dapat diaplikasikan kepada semua klien, DHCP Scope tertentu, atau kepada sebuah host tertentu dalam jaringan

Dalam jaringan berbasis Windows NT, terdapat beberapa DHCP Option yang sering digunakan, yang dapat disusun dalam tabel berikut.

Kamis, 16 Juli 2009

Anekdot Niels Bohr

Didalam ujian Fisika di Universitas Copenhagen seorang dosen penguji mengajukan pertanyaan kepada salah seorang mahasiswanya :

"Jelaskan bagaimana mengukur tinggi suatu bangunan pencakar langit dengan menggunakan sebuah barometer."

Mahasiswa tersebut menjawab: "Ikatlah leher barometer itu dengan seutas tali panjang, lalu
turunkan barometer dari pucuk gedung pencakar langit sampai menyentuh tanah. Panjang tali ditambah panjang barometer akan sama dengan tinggi pencakar langit."

Jawaban yang luar biasa "orisinil" ini membuat dosen penguji begitu geram. Akibatnya si
mahasiswa langsung tidak diluluskan. Si mahasiswa naik banding, karena menurutnya
kebenaran atas jawaban itu tidak bisa disangkal. Kemudian universitas menunjuk seorang arbiter yang independen untuk memutuskan kasus itu. Arbiter menyatakan bahwa jawaban itu memang benar dan tidak bisa disangkal, hanya saja tidak memperlihatkan secuil pun pengetahuan mengenai ilmu fisika.

Untuk mengatasi permasalahan itu, disepakati untuk memanggil si mahasiswa, dan memberinya waktu enam menit untuk memberikan jawaban verbal yang menunjukkan latar belakang pengetahuannya mengenai prinsip-prinsip dasar ilmu fisika. Selama lima menit, si mahasiswa duduk tepekur, dahinya berkerut. Arbiter mengingatkan bahwa waktu sudah hampir habis.
Mahasiswa itu menjawab bahwa ia sudah memiliki berbagai jawaban yang sangat relevan, tetapi tidak bisa memutuskan yang mana yang akan dipakai. Saat diingatkan arbiter untuk bersegera memberikan jawaban, si mahasiswa menjelaskan sebagai berikut:
  1. Pertama-tama, ambillah barometer dan bawalah
    sampai ke atap pencakar langit. Lemparkan ke
    tanah, lalu ukurlah waktu yang dibutuhkan untuk
    mencapai tanah. Ketinggian bangunan bisa
    dihitung dari rumus H = 0.5x g x t kwadrat. Tetapi
    khan sayang barometernya jadi pecah.
  2. Atau, bila matahari sedang bersinar, anda bisa
    mengukur tinggi barometer, tegakkan di atas
    tanah, dan ukurlah panjang bayangannya. Setelah
    itu, ukurlah panjang bayangan pencakar langit,
    sehingga hanya perlu perhitungan aritmatika
    proporsional secara sederhana untuk menetapkan
    ketinggian pencakar langitnya.
  3. Tapi kalau anda betul-betul ingin jawaban ilmiah,
    anda bisa mengikat seutas tali pendek pada
    barometer dan menggoyangkannya seperti
    pendulum. Mula-mula lakukan itu di permukaan
    tanah lalu di atas pencakar langit. Ketinggian
    pencakar langit bisa dihitung atas dasar perbedaan
    kekuatan gravitasi T = 2 phi akar dari (l/g).
  4. Atau kalau pencakar langitnya memiliki tangga
    darurat di bagian luar, akan mudah sekali untuk
    menaiki tangga, lalu menggunakan panjangnya
    barometer sebagai satuan ukuran pada dinding
    bangunan, sehingga tinggi pencakar langit =
    penjumlahan seluruh satuan barometernya pada
    dinding pencakar langit.
  5. Bila anda hanya ingin membosankan dan
    bersikap ortodoks, tentunya anda akan
    menggunakan barometer untuk mengukur tekanan
    udara pada atap pencakar langit dan di permukaan
    tanah, lalu mengkonversikan perbedaannya dari
    milibar ke satuan panjang untuk memperoleh
    ketinggian bangunan.
  6. Tetapi karena kita senantiasa ditekankan agar
    menggunakan kebebasan berpikir dan menerapkan
    metoda-metoda ilmiah, tentunya cara paling tepat
    adalah mengetuk pintu pengelola gedung dan
    mengatakan: 'Bila anda menginginkan barometer
    baru yang cantik ini, saya akan memberikannya
    pada anda jika anda memberitahukan kepada saya
    berapa ketinggian pencakar langit ini.
Melihat jawaban yang diberikan kepada arbiter, semua orang sadar bahwa mahasiswa ini tidak bodoh, tetapi pertanyaan penguji telah menggiringnya kearah jawaban yang tidak
dikehendaki penguji.

Mahasiswa itu adalah Niels Bohr, warga Denmark genius yang kelak akan memenangkan hadiah Nobel untuk bidang Fisika.

jawaban yang cerdas bukan???
ingat, dalam kondisi tertentu, orang cerdas berbeda dengan orang pintar

sumber asli:

klik disini